Advertisement

Sudah Diresmikan, Klub Lari RIOT Jogja Kenalkan Lari Bisa untuk Terapi

Bernadheta Dian Saraswati
Minggu, 08 Juli 2018 - 23:17 WIB
Kusnul Isti Qomah
Sudah Diresmikan, Klub Lari RIOT Jogja Kenalkan Lari Bisa untuk Terapi Anggota Running Is Our Therapy (RIOT) Chapter Jogja melakukan doa bersama sebelum meresmikan RIOT Chapter Jogja yang ditandai dengan pemotongan tumpeng di Kampoeng Tugu, Jogja, Minggu (8/7/2018). - Harian Jogja/Bernadheta Dian Saraswati

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Klub lari Running Is Our Therapy (RIOT) Chapter Jogja telah diresmikan, Minggu (8/7/2018) pagi. Sesuai namanya, komunitas ini ingin memperkenalkan lari tidak hanya sebagai olahraga tetapi bisa menjadi terapi untuk hal biologis, psikologis, maupun kultural.

Grand launching RIOT Chapter Jogja dilaksanakan di halaman Kampoeng Tugu. Sejak pukul 6.00 WIB, peserta lari dari berbagai komunitas lari di Jogja dan juga anggota RIOT Chapter Jogja melakukan lari sejauh lima kilometer. Rute yang ditempuh mulai Tugu Pal Putih, Titik 0 Km, Taman Pintar, Hotel Melia Purosani, Kotabaru, dan kembali ke Kampoeng Tugu.

Advertisement

Arif Adi Setiawan selaku Kapten of RIOT Jogja mengatakan RIOT merupakan salah satu klub lari di Indonesia yang terpusat di Bali. Klub ini sudah berdiri sejak dua tahun lalu. Jogja sendiri merupakan kota ke-11 dan akan menjadi chapter terakhir yang didirikan. RIOT lainnya tersebar di Bali, Jakarta, Banjarmasin, Surabaya, Bandung, Solo, Lombok, Gorontalo, Palu, dan Makassar.

RIOT mendukung kegiatan maraton yang ada di kota-kota besar. “Misalnya RIOT Jogja dan Solo akan mendukung kegiatan Borobudur Marathon. Kota yang ada RIOT-nya pasti ada maratonnya,” kata Adi saat penjelasan sejarah RIOT, Minggu (8/7/2018).

Adi berharap, RIOT menjadi klub yang tetap menjujung tinggi kekerabatan dan kekeluargaan. “Kita bukan atlet tetapi kita selalu bilang untuk melakukan lari yang benar. RIOT ada coaching dan bisa finish dengan happy,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Lolos Olimpiade 2024, Timnas U-23 Sudah Ditunggu "Musuh Besar" Begini Skenario Menghadapinya

Sepakbola
| Jum'at, 26 April 2024, 16:47 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement