Advertisement

MotoGP : Rossi Menang, Lorenzo Ikut Senang

Redaksi Solopos
Minggu, 30 Juni 2013 - 04:38 WIB
Jumali
MotoGP : Rossi Menang, Lorenzo Ikut Senang

Advertisement

 

ASSEN-Valentino Rossi tampil sebagai pemenang balapan MotoGP Belanda. Rekan setim Rossi di Yamaha, Jorge Lorenzo, merasa senang atas kemenangan The Doctor ini.

Advertisement

Rossi finis terdepan dalam balapan di Sirkuit Assen, Sabtu (29/6/2013) malam WIB. Pebalap Italia itu mengungguli Marc Marquez dan Cal Crutchlow.

Bagi Rossi, hasil ini mengakhiri penantiannya akan sebuah kemenangan di seri MotoGP selama hampir tiga tahun. Sebelum ini, dia terakhir kali naik podium teratas adalah di MotoGP Malaysia 2010, 10 Oktober 2010, juga bersama Yamaha.

"Saya senang untuk Valentino," ujar Lorenzo di situs resmi MotoGP.

"Lebih dari dua tahun tanpa kemenangan berat untuknya. Jadi, saya senang untuk partner saya di garasi," imbuhnya.

"Setelah tes di Aragon, saya pikir dia membuat sejumlah kemajuan dan di sini dia memaksimalkan kesempatan," kata Lorenzo.

Lorenzo sendiri tetap ambil bagian dalam balapan kendati baru saja menjalani operasi setelah mengalami patah tulang selangka. Dia mampu merebut posisi kelima.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Xavi Hernandez Dikabarkan Tetap Bertahan di Barcelona Musim 2024/2025

Sepakbola
| Kamis, 25 April 2024, 07:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement