Advertisement

Marquez Tak Mau Dilabeli Favorit Juara MotoGP 2019

Ahmad Baihaqi
Jum'at, 21 Juni 2019 - 22:57 WIB
Budi Cahyana
Marquez Tak Mau Dilabeli Favorit Juara MotoGP 2019 Marc Marquez - Reuters

Advertisement

Haroanjogja.com, JOGJA – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, masih memimpin klasemen sementara MotoGP 2019. Marquez saat ini duduk di puncak klasemen sementara dengan koleksi 140 poin. Dia unggul cukup jauh dari pesaing terdekatnya, Andrea Dovizioso (Ducati), dengan selisih mencapai 37 poin.

Kondisi ini membuat Marquez kembali dijagokan menyabet gelar juara dunia Moto GP. Namun, Marquez buru-buru menepis anggapan itu. Menurutnya, masih banyak yang akan terjadi di 12 balapan sisa. Terlebih, tak hanya para pembalap top saja yang kini menyulitkan Marquez. Nama-nama seperti Alex Rins hingga Fabio Quartararo juga menampilkan performa apik.

Advertisement

"Saya benci dengan mereka yang mengatakan semuanya sudah ditentukan, sebab masih ada 12 balapan. Apa pun bisa terjadi seperti yang dilihat pada akhir pekan lalu. Kami harus memanfaatkan momen ini. Saya akan mencoba mengelola 37 poin keunggulan ini dengan cara terbaik,” ujar Marquez seperti dilansir tuttomotoriweb.com, Kamis (20/6/2019).

“Saya tidak akan harus mengubah strategi. Saya menderita ketika harus melakukannya seperti yang telah dilakukan sejauh ini. Saat ini, saya yang bertanggung jawab, tetapi selalu ada faktor manusia. Kami harus melanjutkan dengan intensitas yang sama. Lalu, ada juga bahaya cedera,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Xavi Hernandez Dikabarkan Tetap Bertahan di Barcelona Musim 2024/2025

Sepakbola
| Kamis, 25 April 2024, 07:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement