Advertisement

Salip Marquez Jelang Finis, Alex Rins Juara MotoGP Inggris

Ahmad Baihaqi
Minggu, 25 Agustus 2019 - 20:47 WIB
Budi Cahyana
Salip Marquez Jelang Finis, Alex Rins Juara MotoGP Inggris Alex Rins - Reuters/Jon Nazca

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Pembalap Suzuki, Alex Rins, secara dramatis menjuarai MotoGP Inggris 2019 setelah mengungguli Marc Marquez dan Maverick Vinales.

Dalam balapan yang digelar di Sirkuit Silverstone, Minggu (25/8/2019) malam WIB, dua pembalap langsung terkapar sesaat setelah start. Keduanya adalah Fabio Quartararo dan Andrea Dovizioso. 

Advertisement

Kejadian itu bermula saat Quartararo terjatuh. Namun, motornya justru ke tengah jalan. Dovi yang berada di belakangnya pun menabrak motor Quartararo. Pembalap Ducati itu terpental dan motornya terbakar. Dovi bahkan harus ditandu menuju paddock.

Sementara itu, Marc Marquez langsung melesat di posisi pertama diikuti oleh Valentino Rossi dan Alex Rins. Namun, pada putaran kedua, Rins mampu menyalip Rossi dan menempel ketat Marquez.

Pada putaran kelima, Marquez dan Rins mulai meninggalkan Rossi. Bahkan jarak Rossi dengan Rins mencapai 1,6 detik. Rossi sendiri justru dipepet oleh rekan setimnya, Maverick Vinales yang berada di posisi keempat.

Pada putaran kedelapan, Rins sempat menyalip Marquez. Namun tak lama berselang, Marquez kembali merebut posisi terdepan. Di sisi lain, Rossi harus merelakan posisi ketiga ke Vinales. Kendati demikian, dia tetap memepet rekan setimnya itu.

Saat balapan menyisakan lima putaran lagi, Marquez dan Rins kian meninggalkan lawan-lawannya. Jarak mereka dengan Vinales yang berada di posisi ketiga mencapai 2 detik. Sementara itu, Rossi kian sulit menembus tiga besar. The Doctor sudah terpaut enam detik dari Vinales

Drama terjadi di putaran akhir. Rins berhasil menyalip Marquez tepat sebelum menyentuh garis finis. Sementara Vinales mengamankan posisi ketiga diikuti oleh Rossi dan Morbidelli.

Hasil GP Inggris (10 Besar)

1. Alex Rins
2. Marc Marquez
3. Maverick Vinales
4. Valentino Rossi
5. Franco Morbidelli
6. Cal Crutchlow
7. Danilo Petrucci
8. Jack Miller
9. Pol Espagaro
10. Aleix Espagaro

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Hasil Milan vs Inter Skor 1-2: Nerazzurri Juara Liga Italia 2023/2024, Pertandingan Panas Diwarnai 3 Kartu Merah

Sepakbola
| Selasa, 23 April 2024, 04:57 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement