Advertisement

Ahsan/Hendra Kampiun Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019

Andhika Anggoro Wening
Minggu, 25 Agustus 2019 - 23:37 WIB
Budi Cahyana
Ahsan/Hendra Kampiun Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan - badmintonindonesia.org

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Ganda putra Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan menjuarai  Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 atau BWF World Championships 2019.  Keduanya mengalahkan ganda Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 25-23, 9-21, 21-15 pada final di St Jakobshalle Basel, Swiss, Minggu (25/8/2019).

Di set pertama, perolehan poin berlansung ketat. Ahsan/Hendra tertinggal 11-9 dari Hoki/Kobayashi yang diunggulkan di tempat ke-12.

Advertisement

Ahsan/Hendra bahkan hampir kalah karena tertinggal 20-19. Namun berkat kematangan, ganda berjuluk The Daddies ini bisa membalikkan keadaan dan meraih tiga kali match poin dan menang dengan skor 25-23.

Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang di semifinal mengalahkan ganda China, Li Junhui/Liu Yuchen, langsung mengambil inisiatif serangan. Ahsan/Hendra yang selalu dalam kondisi tertekan bahkan tertinggal jauh dari ganda Jepang itu.

Ahsan/Hendra menyerah di set kedua dengan skor jauh 9-21. Masuk di set penentuan, Ahsan/Hendra langsung menyerang dan unggul 6-1. Ahsan/Hendra unggul 11-7 atas Hoki/Kobayashi.

Selepas interval, pertandingan semakin menarik, Hoki/Kobayashi sempat menipiskan jarak menjadi 10-12.

Tidak ingin kecolongan, Ahsan/Hendra kembali fokus dan tancap gas dan unggul 18-12. Ahsan/Hendra akhirnya menjadi juara dunia sektor ganda putra ketiga kalinya usai menutup set penentuan ini dengan skor 21-15.

Sementara itu, ganda campuran Zheng Siwei/Huang Yaqiong asal China menjadi juara usai mengalahkan wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan dua set langsung 21-8 dan 21-12 dalam tempo 35 menit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Hasil Dewa United vs Persita: Skor 4-1, Egy Maulana Vikri Sumbang 1 Gol

Sepakbola
| Kamis, 28 Maret 2024, 07:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement