Advertisement

IBL 2020: Rotasi Pemain Bakal Jadi Kunci BP Jogja di Seri IV

Jumali
Rabu, 05 Februari 2020 - 13:47 WIB
Budi Cahyana
IBL 2020: Rotasi Pemain Bakal Jadi Kunci BP Jogja di Seri IV Pelatih Bank BPD DIY Bima Perkasa Jogja Raoul Miguel Hadinoto. - Harian Jogja/Jumali

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Rotasi pemain akan menjadi faktor penting bagi Bank BPD DIY Bima Perkasa (BP) Jogja pada seri ke-IV yang digelar di Gor Amongraga, Jogja, Kamis (6/2/2020) hingga Sabtu (8/2/2020). Tim yang bermarkas di Gor Klebengan ini akan menghadapi jadwal padat pada seri ke-IV.

BP Jogja akan menghadapi Pacific Caesar Surabaya, Kamis (6/2/2020), melawan Prawira Bandung, Jumat (7/2/2020) dan menjamu NSH Jakarta, Sabtu (8/2/2020).

Advertisement

Pelatih BP Jogja Raoul Miguel Hadinoto mengungkapkan, dengan padatnya jadwal pertandingan, di mana setiap hari anak asuhnya harus menjalani pertandingan pada Seri IV maka faktor fisik akan menjadi kendala. Oleh karena itu, dirinya harus lebih pintar dalam melakukan rotasi pemain.

“Rotasi pemain sangat penting. Kami harus pintar melakukan rotasi pemain, utamanya di kuarter keempat,” katanya, Rabu (5/2/2020).

Selain rotasi pemain, BP Jogja juga berharap agar salah satu pemain asing barunya, yakni Filip Pejovic cepat beradaptasi dengan tim. Pemain asal Serbia itu diharapkan mampu menyusul pemain asing baru lainnya Mamadou Diakite yang cepat beradaptasi pada seri III. Kendati baru bergabung, Diakite mampu menunjukkan kelasnya dengan mencetak double-double.

Eboss, panggilan akrab Raoul Miguel, sudah menyiapkan semua strategi melawan Pacific Caesar Surabaya. Ia memastikan setiap gim akan berbeda gameplan dan disesuaikan dengan lawan yang dihadapi.

“Sekarang kami tinggal konsisten saja dalam bermain. Lebih menikmati, fokus dan konsisten. Sebab, jika kami miss sedikit saja, maka akan memberi dampak,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Lolos Olimpiade 2024, Timnas U-23 Sudah Ditunggu "Musuh Besar" Begini Skenario Menghadapinya

Sepakbola
| Jum'at, 26 April 2024, 16:47 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement