Advertisement

IBL 2020 : Bank BPD DIY Bima Perkasa Ditekuk Satria Muda di Kediri

Jumali
Sabtu, 29 Februari 2020 - 18:07 WIB
Jumali
IBL 2020 : Bank BPD DIY Bima Perkasa Ditekuk Satria Muda di Kediri Pertandingan antara Satria Muda melawan BP Jogja, Sabtu (29/2/2020) sore - IBLIndonesia

Advertisement

Harianjogja.com, KEDIRI - Wakil DIY di ajang IBL 2020 Bank BPD DIY Bima Perkasa harus mengakui keunggulan Satria Muda Pertamina setelah ditekuk dengan skor 57-73 di GOR Jayabaya Kediri, Sabtu (29/2/2020).

Permainan dari kedua tim sendiri ketat sejak kuarter pertama. Di mana BP Jogja berhasil menahan imbang Satria Muda dengan skor 27-27 pada penghujung kuarter kedua. Namun, Satria Muda akhirnya melesat dan menang 73-57.

Advertisement

Bima Perkasa menurunkan formasi pertama Frida Aris Susanto, R. Azzaryan Pradhitya, Vincent Sanjaya, Filip Pejovic dan Devin Richard Gilligan diladeni oleh Juan Laurent Kokodiputro, Christian Gunawan, Elijah Johad Foster, M. Sandy Ibrahim Azis, Gary Jacobs Jr.

Pertandingan berjalan ketat, defense keduanya membuat angka bergerak alot. Satria Muda unggul satu angka pada lima menit pertama, 7-6 dan menyelesaikan kuarter awal dengan keunggulan tipis 12-10.

Kuarter kedua, perjalanan laga tidak berubah. Lima menit pertama babak kedua, Satria Muda masih memimpin 20-18, namun Bima Perkasa bangkit dan mengejar menyamakan kedudukan sekaligus menutup babak pertama 27-27.

Gary Jacobs sudah mencetak sepuluh angka di babak pertama, sementara pembuat poin terbanyak bagi Bima Perkasa pada babak ini adalah Devin Gilligan dengan tujuh poin.

Tembakan tiga angka Tifan Pradita di kuarter ketiga membuat Bima Perkasa unggul 30-27. Lay up Gary dibalas Tifan mengubah poin 32-29. Jump shot Foster dan lay up Gary membuat Satria Muda berbalik unggul 33-32.

Tembakan tiga angka Juan membuat Satria Muda memimpin 37-32. Satria Muda melaju hingga skor 42-32. Three points play Mamadou Diakite membuat angka menjadi 42-35. Dunk Sandy membuat stadion bergemuruh , 44-35. Three points Pradhitya mendekatkan selisih, Satria Muda masih memimpin 44-38. Diakite menambah, Bima Perkasa makin mendekat, Satria Muda memimpin 44-40 menutup kuarter ketiga.

Sandy membuka angka pada kuarter terakhirm 46-40. Satria Muda melesat meninggalkan lawan 51-42. Peluang peluang Bima Perkasa banyak terbuang. Three points dan lay up Juan membuat skor berubah jadi 60-47.

Juan kembali mencetak tiga angka 65-49. Sandy tak ketinggalan mencetak tiga angka dibalas Diakite 68-53. Three points Avan makin menjauhkan angka, dibalas dua angka Diakite. Satria Muda unggul 73-57 pada satu menit tersisa dan bertahan hingga laga berakhir.

Di sisi lain, pperator kompetisi IBL 2020 akhirnya memutuskan gim antara Prawira Bandung melawan BP Jogja, Jumat (28/2/2020) malam ditunda.

"Gim terpaksa ditunda dan waktunya akan ditentukan kemudian. Pertandingan sebelumya berakhir pukul 21:30, terlalu larut bila laga Prawira vs Bima Perkasa tetap dimainkan," kata Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsyah, dikutip dari laman resmi IBL, Sabtu (29/2/2020).

Penundaan ini juga disepakati oleh kedua klub.

"Ini demi keamanan para pemain dari potensi hal yang tidak diinginkan jika pertandingan dipaksakan," ujar Junas.

Jika dipaksakan bermain pada hari pertama diperkirakan partai Prawira vs Bima Perkasa baru akan berakhir tengah malam. "Tentu pemulihan kondisi mereka tidak akan maksimal untuk laga berikutnya," tuturnya.

Mengenai waktu pelaksanaan pertandingan tunda sedang dipertimbangkan untuk dimainkan pada seri keenam di Surabaya atau pada seri ketujuh di Jakarta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Berakhir dengan Skor 0-7, Laga Persik vs Bhayangkara FC Diselidiki Satgas Anti Mafia Sepak Bola

Sepakbola
| Kamis, 18 April 2024, 11:07 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement